Menu

Mode Gelap
Seorang Kakek di Langsa Lecehkan Sembilan Bocah Pekan Ini, Pagelaran Budaya Aceh Terpusat di Kota Langsa Proyek Jalan Alue Gadeng-Alue Punti di Kecamatan Birem Bayeun Mangkrak PPA Langsa Sosialisasi Penanganan KDRT Terdampar di Aceh, 230 Etnis Rohingya Butuh Tempat Penampungan

Berita Militer · 17 Jan 2020 15:31 WIB ·

Dandim 0735/Surakarta Pimpin Sertijab Danramil dan Perwira Staf Kodim


 Dandim 0735/Surakarta Pimpin Sertijab Danramil dan Perwira Staf Kodim Perbesar

Surakarta, Wartanusa.id – Komandan Kodim 0735/Surakarta Letkol Inf Wiyata S Aji S.E, MDS memimpin upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Perwira Staf dan Danramil di lingkungan Kodim 0735/Surakarta bertempat di Laangan Upacara Makodim Jln.A Yani No.349, Kelurahan Kerten, Kecamatan Laweyan Solo.

Upacara Sertijab yang digelar pada Senin (17/01/2020) tersebut, dihadiri Kasdim Mayor inf Alfian Yudha Praniawan, para Perwia Kodim, dan seluruh personil dan Persit Kartika Chandra Kirana Cabang L Kodim 0735/Surakarta.

Dalam sambbutannya Dandim 0735/Surakarta Letkol Inf Wiyata S Aji S.E, MDS menegaskan bahwa pergantian jabatan dalam organisasi adalah hal yang biasa sebagai bagian dari dinamika organisasi.

“Tujuannya untuk penyegaran dihadapkan dengan tugas dan kebijakan pimpinan yang sejalan dengan kebutuhan organisasi satuan guna mendukung kinerja prajurit yang profesional”, Tegas Letkol Wiyata.

Jabatan Perwira Staf dan Danramil yang mengalami pergeseran diantaranya Danramil 01/Laweyan dari Kapten Cpl Warji kepada Kapten Cba Kurdi yang sebelumnya menjabat sebagai Danramil 05/Pasar Kliwon. Kemudian, Danramil 02/Banjarsari dari Kapten Inf Paidi kepada Kapten Inf Narno yang sebelumnya menjabat sebagai Danramil 04/Jebres. Sementara itu Jabatan Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim diserah terimakan dari Kapten Inf Gasar kepada Kapten Cba Tri Rusman Prasetyo, S.Sos.

Lebih lanjut Dandim meminta kepada para Danramil yang baru menjabat untuk sesegera mungkin beradaptasi dengan lingkungan kerja yang baru, sehingga mengenal lebih dekat lagi terhadap anggota dan wilayah dimana kita bertugas.

“Segera laksanakan timbang terima sebaik-baiknya, tetap semangat dan segera beradaptasi guna mendukung pelaksanaan tugas pokok .”Pungkasnya.

(Arda 72, Pendim 0735/Surakarta)

Artikel ini telah dibaca 52 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Pj Wali Kota Langsa Buka TMMD ke-123 Kodim 0104/Atim

19 Februari 2025 - 14:52 WIB

SMAN 1 Langsa Juara Umum Action Rimba IV Kodim 0104/Atim

25 Januari 2025 - 22:46 WIB

Kodim 0104/Atim Gelar Action Rimba IV tingkat SMA

23 Januari 2025 - 20:03 WIB

Kodim 0104/Atim Peringati HUT TNI ke 79

5 Oktober 2024 - 15:41 WIB

Nilai Kesetiakawanan Teruji Setelah 25 Tahun Batara 1999

27 Februari 2024 - 08:38 WIB

Tiga Dosen dan Tendik IAIN Langsa Bicara Isu Kemanusiaan pada Konferensi Internasional

2 Februari 2024 - 09:53 WIB

Trending di Jateng