Wartanusa.id – Aceh Timur | Sebuah rumah berkonstruksi kayu di Dusun Buket Linteng, Desa Paya Pasi, Kecamatan Julok Kabupaten Aceh Timur, ludes terbakar dan mengakibatkan pemilik rumah yang sudah lansia meninggal dunia, kejadian nahas itu terjadi pada senin siang pukul 14.00 wib (18/07/2022)
Menurut keterangan anaknya, Mayet, korban yang sudah berusia lanjut itu tinggal seorang diri dirumah dalam keadaan sakit, saat api membakar rumahnya.
Kondisi rumah yang jauh dari rumah tetangga, menyakitkan tidak ada yang mengetahui, ketika api sudah menyala dan membakar rumah korban.
Mayet menjelaskan, Tidak ada orang lain yang mengetahui, Saat kejadian kebakaran tersebut, saat dirinya datang ke rumah orang tuanya, pada pukul 14.20 Wib api sudah membakar rumah ibunya.
Belum diketahui penyebab kebakaran yang mengakibatkan jatuhnya korban jiwa ini, petugas damkar yang datang kelokasi juga tidak bisa berbuat apa-apa, karena rumah yang berkonstruksi kayu itu sudah ludes terbakar.
Aparat kepolisian sedang melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan belum memberi keterangan resmi terkait kejadian ini. [Barmawi]