Menu

Mode Gelap
Seorang Kakek di Langsa Lecehkan Sembilan Bocah Pekan Ini, Pagelaran Budaya Aceh Terpusat di Kota Langsa Proyek Jalan Alue Gadeng-Alue Punti di Kecamatan Birem Bayeun Mangkrak PPA Langsa Sosialisasi Penanganan KDRT Terdampar di Aceh, 230 Etnis Rohingya Butuh Tempat Penampungan

Aceh · 9 Apr 2020 21:33 WIB ·

Persit Bersama TMMD 107 Bagikan 100 Paket Alat Tulis


 Persit Bersama TMMD 107 Bagikan 100 Paket Alat Tulis Perbesar

Wartanusa.id – Aceh Timur | Perpanjangan libur sekolah dampak dari covid-19. Menggerakkan satgas TMMD 107 yang diprakarsai Persatuan Istri Tentara (Persit) Kartika Chandra Kirana Cabang XXI Dim 0104 untuk membagikan 100 paket alat tulis gratis kepada anak-anak para pelajar yang berada di sekitar lokasi TMMD.

“Menimbang hingga saat ini masih diterapkannya sistem belajar dari rumah guna pencegahan Virus Corona lebih luas, kami memutuskan untuk berkontribusi memberikan paket alat tulis kepada anak-anak para pelajar yang tinggal disekitar lokasi sasaran TMMD Reg ke-107,” ujar Ketua Persit, Ny. Yessi Hasanul Arifin Siregar kepada wartawan. Kamis (09/04/2020).

Lanjut Yessi, dibagikannya alat tulis itu kepada para pelajar agar mereka tidak terlena dengan masa libur yang ditetapkan oleh pemerintah dalam rangka mencegah penyebarluasan Covid-19.

Dirinya berharap anak-anak para pelajar dapat lebih semangat menjalani proses belajar dari rumah dan lebih giat lagi berlatih dan mengulang-ulang pelajaran yang sudah dipelajari semasa sekolah kemarin,” sambung Yessi.

Kemudian Dandim 0104/Atim juga menambahkan, bantuan alat tulis ini merupakan sarana kontak yang menjadi kegiatan Non Fisik pada TMMD Reg ke-107.

“Ini sebagai upaya untuk mencerdaskan kehidupan anak bangsa, agar mereka tidak terlena dengan proses belajar dari rumah yang diterapkan pemerintah menyikapi situasi pandemic hingga saat ini.

Di dalam satu paket alat tulis terdapat empat buah buku, pulpen, stipo, penggaris, penghapus, kotak pensil berikut pensilnya dan tas plastic yang dapat digunakan anak-anak untuk berlatih dan mengulang kembali pelajaran yang diterima di sekolah.

“Yang terpenting adalah, bagaimana hal-hal kecil seperti ini dapat memacu semangat anak-anak kita untuk lebih giat lagi dalam belajar, walaupun dari rumah,” pungkas Dandim mengakhiri.

Artikel ini telah dibaca 23 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Wujudkan Program Langsa Juara, Jeffry-Haikal Bagi Seragam Gratis SD dan SMP

11 Juli 2025 - 16:55 WIB

Prodi Kesmas UTU Gandeng UNICEF Bekali Mahasiswa PBL II

10 Juli 2025 - 23:12 WIB

Grand Opening “Noka Coffee”, Pilihan Nongkrong Penikmat Kopi di Kota Langsa

8 Juli 2025 - 16:52 WIB

Warek III Unsam Muhammad Zulfri Meninggal Dunia

7 Juli 2025 - 22:49 WIB

Pemko Langsa Gelar Tausiah Peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1447 H

7 Juli 2025 - 10:07 WIB

Saifullah Ketua KONI Langsa

5 Juli 2025 - 22:18 WIB

Trending di Aceh