Wartanusa.id – Langsa | Harga cabai rawit (kecil) di pasar Langsa masih melambung tinggi mencapai Rp 130 ribu per kilogram akibat pasokan berkurang sejak beberapa minggu lalu.
Salah seorang pedagang rempah di pasar Kota Langsa, Fahrul, Senin, (11/07/2022) belum dapat memastikan sampai kapan harga komoditi ini bisa normal seperti biasa.
“Bahkan, pada hari meugang kedua atau H-1 hari raya Idul Adha, Sabtu, 9 Juli 2022, cabai rawit sempat kosong di seluruh pedagang di pasar Langsa,” sebutnya.
Dikatakan Fahrul, untuk pasokan cabai rawit biasanya dikirim dari Banda Aceh dan Sigli, tapi dalam seminggu terakhir ini berkurang dan saya tidak tau apa penyebabnya.
“Harga beli cabai kecil ditingkat distributor sudah mahal, jadi harga jualnya juga tinggi. Saya tidak berani beli banyak-banyak dikhawatirkan tidak laku sehingga cabainya membusuk,” ujarnya.
Selain cabai kecil, harga cabai merah juga masih tinggi yakni sebesar Rp 110 ribu perkilogram, begitu juga dengan untuk bawang merah sebesar Rp 60 ribu perkilogram, bawang putih sebesar Rp 70 ribu perkilogram.












