Menu

Mode Gelap
Seorang Kakek di Langsa Lecehkan Sembilan Bocah Pekan Ini, Pagelaran Budaya Aceh Terpusat di Kota Langsa Proyek Jalan Alue Gadeng-Alue Punti di Kecamatan Birem Bayeun Mangkrak PPA Langsa Sosialisasi Penanganan KDRT Terdampar di Aceh, 230 Etnis Rohingya Butuh Tempat Penampungan

Aceh · 15 Des 2019 17:21 WIB ·

Akhir Pekan, di Langsa Harga Bawang Naik dan Ikan Agak Mahal


 Akhir Pekan, di Langsa Harga Bawang Naik dan Ikan Agak Mahal Perbesar

Langsa | Sudah 2 pekan berlalu di bulan Desember ini, di Pasar Langsa untuk harga kebutuhan rumah tangga diketahui bahwa harga cabai stabil, bawang merah terus naik sementara selama sepekan ini harga Ikan agak mahal. Minggu (15/12).

“Belakangan ini, harga cabai stabil,” ungkap Mery (38) salah seorang pedagang emperan pasar Langsa.

Sambil menunjukkan dagangannya, Mery menyebutkan, “cabai merah Rp 21.000, Hijau Rp 18.000, cabai kecil Rp 8.000 seperempat,” ujarnya.

Sementara, kata Mery, harga bawang merah makin naik berkisar Rp 33.000 per Kg, bawang putih berkisar Rp 8.000 seperempat dan tomat Rp 9.000 per Kg, “untuk bawang merah makin naik, tomat kemarin Rp 10.000 sekarang Rp 9.000,” imbuh Mery.

Dari pantauan wartanusa.id di Pasar Langsa, sore ini tidak banyak ikan, hanya tongkol yang banyak terlihat namun kondisinya kurang baik.

Teks: Ikan di Pasar Langsa
Teks: Ikan di Pasar Langsa

Salah seorang pedagang di Pajak Ikan, Jabar menyebutkan, “belakangan Ikan lagi kurang, dan harga pun agak mahal,”

Adapun harga Ikan Tongkol berkisar antara Rp 10.000 sampai Rp 18.000 per Kg tergantung dengan kondisi baik dan buruk ikannya, bandeng masih normal Rp 20.000 per Kg sementara Cumi Rp 60.000 per Kg dan Udang berkisar Rp 40.000 sampai Rp 70.000 per Kg.

“Dalam sepekan ini harga ikan memang agak mahal, karena kurang ikan di pajak,”

Harapannya “mudah-mudahan mulai besok sampai kedepannya sudah turun harganya, sudah banyak ikan supaya banyak laku dagangan,” tutup Jabar.

Artikel ini telah dibaca 212 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jelang Keberangkatan, Pemko Langsa Try Out Kafilah MTQ

24 Oktober 2025 - 23:40 WIB

Majelis Taklim Gampong Kapa Peringati Maulid 1446 Hijriah

23 Oktober 2025 - 15:08 WIB

Tujuh Pj Geuchik di Langsa Dilantik

23 Oktober 2025 - 15:04 WIB

Zaldi Sofyan Ditunjuk jadi Plt Kasatpol PP & WH Langsa

22 Oktober 2025 - 20:28 WIB

Wakil Wali Kota Langsa Pimpin Upacara Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2025

22 Oktober 2025 - 20:02 WIB

IAIN Langsa Upacara Peringatan Hari Santri 2025

22 Oktober 2025 - 11:44 WIB

Trending di Aceh