Menu

Mode Gelap
Seorang Kakek di Langsa Lecehkan Sembilan Bocah Pekan Ini, Pagelaran Budaya Aceh Terpusat di Kota Langsa Proyek Jalan Alue Gadeng-Alue Punti di Kecamatan Birem Bayeun Mangkrak PPA Langsa Sosialisasi Penanganan KDRT Terdampar di Aceh, 230 Etnis Rohingya Butuh Tempat Penampungan

Aceh · 20 Nov 2022 10:36 WIB ·

Proyek Mangkrak, DPRK Aceh Timur Tegur Dinas PUPR


 Ketua DPRK Aceh Timur, Fattah Fikri (google). Perbesar

Ketua DPRK Aceh Timur, Fattah Fikri (google).

Wartanusa.id – Aceh Timur | DPRK Aceh Timur telah menegur pihak pelaksana melalui Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) setempat, terkait dugaan mangkraknya proyek pengaspalan jalan Alue Gadeng-Alue Punti di Kecamatan Birem Bayeun.

Baca : Proyek Jalan Alue Gadeng-Alue Punti di Kecamatan Birem Bayeun Mangkrak

“Kita sudah mengkonfirmasi KPA dan PA Dinas PUPR Aceh Timur, untuk segera meminta pihak pelaksana agar melaksanakan pengerjaan jalan tersebut,” ujar Ketua DPRK Aceh Timur, Fattah Fikri kepada wartanusa.id. Jum’at (18/11/2022).

Menurutnya, jalan tersebut memang harus segera dituntaskan, mengingat warga sekitar memang benar-benar membutuhkan sarana dan prasarana.

“Kami akan mengawal dan meminta Dinas PUPR Aceh Timur harus proaktif dan ini menjadi peran DPRK dalam menyuarakan kepentingan masyarakat,” pungkas Politisi Partai Aceh ini.

Terpisah, salah seorang Anggota DPRK Aceh Timur, Suyanto, yang berasal dari Dapil III meliputi Kecamatan Birem Bayeun dan sekitarnya merasa kecewa atas hal tersebut.

“Pada rapat paripurna, kami telah berulang kali meminta Pj Bupati Aceh Timur segera selesaikan kegiatan-kegiatan pemerintah. Kami juga sudah mengusulkan akan datang kegiatan fisik jangan dikerjakan akhir tahun, mengingat kondisi alam, pasti kerjaannya tidak optimal,” sebut Politisi Nasdem ini.

Suyanto juga akan membicarakan kepada Ketua DPRK Aceh Timur, agar membentuk tim pansus agar ditindaklanjuti.

Artikel ini telah dibaca 86 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Enam Atlet Balap Sepeda Pidie Target Lolos PORA

25 November 2025 - 15:29 WIB

10 Kepala OPD Pemko Langsa di Plt-kan

25 November 2025 - 14:09 WIB

Imigrasi Langsa Ngopi Bareng Insan Pers

25 November 2025 - 13:53 WIB

Warek I IAIN Langsa: Visi adalah Janji Institusi

25 November 2025 - 13:19 WIB

HUT Korpri ke-54, Tim Voli Putra dan Putri Disdikbud Langsa Sabet Juara 1

24 November 2025 - 21:40 WIB

Plt Kadisdikbud Jeffrany foto bersama dengan tim voli putra dan putri usai memperoleh juara 1 pada HUT Korpri ke-54.

189 Pejabat Eselon II, III, IV Pemko Langsa Dilantik, Berikut Namanya

24 November 2025 - 19:09 WIB

Penandatanganan Berita Acara Pelantikan dari Wali Kota Langsa Jeffry Sentana kepada Camat Langsa Timur Andre Isvani.
Trending di Aceh