Wartanusa.id – Langsa | Seorang pelajar kelas 2 SMA, Muhammad Nabil (17) yang tenggelam di Krueng Langsa pada Jum’at Sore (21/10/2022) ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.
Kepala Basarnas Banda Aceh, Ibnu Haris Al Hussain, S.Si melalui Koordinator Pos SAR Langsa, Aulia Rahman, kepada wartanusa.id, ditemukan Ahad sore (23/10/2022) sekira pukul 19.40 Wib.
“Tim mendapatkan informasi dari warga bahwa korban sudah ditemukan di sungai sekitaran sungai Gampong Meurandeh berjarak lebih kurang 1,5 Km dari lokasi tenggelam,” ujar Aulia.
Kemudian, lanjut Aulia, tim Sar gabungan segera bergerak ke lokasi untuk membantu mengevakuasi, selanjutnya korban dibawa ke RSUD Kota Langsa.
“Dengan telah ditemukanya korban maka Operasi Sar diusulkan ditutup dan seluruh unsur yang terlibat dalam pencarian kembali ke kesatuan masing masing,” tutup Aulia.