Menu

Mode Gelap
Seorang Kakek di Langsa Lecehkan Sembilan Bocah Pekan Ini, Pagelaran Budaya Aceh Terpusat di Kota Langsa Proyek Jalan Alue Gadeng-Alue Punti di Kecamatan Birem Bayeun Mangkrak PPA Langsa Sosialisasi Penanganan KDRT Terdampar di Aceh, 230 Etnis Rohingya Butuh Tempat Penampungan

Aceh · 19 Sep 2020 21:02 WIB ·

Terbaik di Langsa, SMAS Unggul CND Peroleh Peringkat 9 LDBI Aceh


 Foto : Juara terbaik 9 LDBI Aceh, Lambang Wicaksono, Siswa SMAS CND Langsa. Perbesar

Foto : Juara terbaik 9 LDBI Aceh, Lambang Wicaksono, Siswa SMAS CND Langsa.

Wartanusa.id – Langsa | SMAS Unggul Cut Nyak Dhien (CND) Langsa, berhasil peroleh peringkat 9 terbaik Lomba Debat Bahasa Indonesia (LDBI) tingkat Provinsi Aceh dengan skor final 291 mengungguli Sekolah langganan juara debat di Kota Langsa, Aceh Timur dan Aceh Tamiang di kategori SMA.

Demikian dikatakan Kepala SMAS Unggul Cut Nyak Dhien Langsa, Muhammad Rizky, S.Pd.,Gr kepada wartanusa.id. Sabtu (19/09/2020).

“Kami akan terus meningkatkan prestasi. Ini merupakan prestasi yang baik, karena sampai saat ini SMAS Unggul CND Langsa baru berdiri 6 tahun dan baru beroperasi sejak 2015 setelah diberikan izin operasional,” terang salah seorang Kepala Sekolah termuda di Kota Langsa ini.

Teks Foto : Lampiran Nama Pemenang LDBI.
Teks Foto : Lampiran Nama Pemenang LDBI.

Lanjut Rizky, sebelumnya pendaftaran LDBI 2020 dimulai pada 6-25 Agustus 2020 lalu. Sementara pelaksanaannya dilakukan secara daring pada 7 sampai dengan 11 September 2020.

Biasanya pada tahun-tahun sebelumnya, LDBI dilakukan seleksi per Kabupaten/Kota, lalu masing-masing pemenang di adu kembali di tingkat Provinsi untuk mewakili Aceh di tingkat nasional.

Akan tetapi, karena pandemi Covid-19, maka LDBI langsung ditangani oleh Kemendikbud yang dilaksanakan secara daring, dengan mengunggah video debat sesuai mosi yang diedarkan di website Kemendikbud RI,” imbuh Alumni FKIP Unsam 2013 ini.

Kemudian, sambung Alumni Beasiswa Short Course New Delhi India ini, untuk peringkat 1, 2 dan 3 per Provinsi akan dipertandingkan lagi secara Nasional.

Meski tak dapat mewakili Aceh di tingkat Nasional, dirinya bangga SMAS Unggul CND Langsa menjadi yang terbaik di Langsa mengalahkan sekolah unggulan di Kota Langsa, Aceh Timur dan Aceh Tamiang untuk kategori SMA.

Bahkan, masuk 9 besar Provinsi Aceh dengan hampir ribuan peserta yang mengikuti kompetisi ini, termasuk di dalamnya sekolah-sekolah unggulan di setiap Kabupaten/Kota di Aceh.

Adapun, siswanya yang berhasil mencapai 9 besar terbaik tingkat Aceh ini yakni Lambang Wicaksono yang nantinya akan di berikan hadiah secara simbolis dari Sekolah, Rabu (23/09/2020) mendatang,” pungkasnya mengakhiri.

Artikel ini telah dibaca 442 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Pemko Langsa Pastikan Jaminan Ketenagakerjaan untuk Pekerja Rentan

17 April 2024 - 20:09 WIB

Pj Wali Kota Langsa teken MoU dengan BPJS Ketenagakerjaan.

Dua Pencuri Sepmor asal Sumut Diringkus Polisi di Langsa

17 April 2024 - 12:24 WIB

Kota Langsa Takbir Idul Fitri 1445 Hijriyah

10 April 2024 - 02:38 WIB

Pj Wali Kota Syaridin melepas peserta pawai.

Blok PJKA Langsa Membara, 43 Jiwa Mengungsi

7 April 2024 - 16:37 WIB

Pemko Langsa Salurkan Bantuan Masa Panik untuk Korban Kebakaran PJKA

7 April 2024 - 15:12 WIB

Water Cannon Brimob Padamkan Kebakaran Blok PJKA Langsa

7 April 2024 - 06:39 WIB

Trending di Aceh