Menu

Mode Gelap
Seorang Kakek di Langsa Lecehkan Sembilan Bocah Pekan Ini, Pagelaran Budaya Aceh Terpusat di Kota Langsa Proyek Jalan Alue Gadeng-Alue Punti di Kecamatan Birem Bayeun Mangkrak PPA Langsa Sosialisasi Penanganan KDRT Terdampar di Aceh, 230 Etnis Rohingya Butuh Tempat Penampungan

Aceh · 13 Des 2019 00:20 WIB ·

Pemkab Kirim Logistik Untuk Korban  Banjir


 Pemkab Kirim Logistik Untuk Korban  Banjir Perbesar

Aceh Timur |  Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Timur terus mengirim logistik ke setiap kecamatan  yang terdampak banjir dan lonsor.

Bantuan diantarkan langsung oleh petugas BPBD Aceh Timur dengan mengunakan armada truck sejak Rabu malam hingga  Kamis, 12 /12/ 2019. Logistik yang diantarkan berupa satu ton beras, puluhan kotak Indomi, sarden, minyak sayur, air mineral,  dan roti.

“Logistik ini langsung diserahkan ke pihak kecamatan. Nantinya mereka akan menyalurkan kepada masyarakat di gampong  yang terdampak banjir,”  kata Kepala BPBD Aceh Timur, Ashadi, SE, MM, dalam Siaran Pers yang dikeluarkan Bagian Humas & Protokoler Setdakab Aceh Timur, Kamis 12/12.

Ashadi menambahkan, pihaknya bersama dinas Sosial mengirim  bantuan logistik ketiga kecamatan diantaranya, Kecamatan Peureulak, Peureulak Timur dan Sungai Raya. Sementara  kecamatan Pante Bidari, Banda Alam telah disalurkan pada Rabu malam 11/12.

Serah terima logistik antara petugas BPBD Aceh Timur dan Camat di kantor Kecamatan setempat,  Kamis 12 Desember 2019. Foto Bagian Humas Dan Protokol Setdakab Aceh Timur

“ Upaya kita selanjutnya adalah mendata kembali dimana daerah yang terdampak banjir. Bahkan Petugas saat ini sedang bekerja ekstra dan stand by di Pusdalops PB-BPBD Aceh Timur,” kata Ashadi.

Sementara itu Berdasarkan data di Pusdalops PB-BPBD Aceh Timur, banjir terjadi disejumlah desa dalam beberapa kecamatan seperti lima desa di Kecamatan Banda Alam. Satu desa di Kecamatan Peureulak Timur. Dua desa di Kecamatan Peureulak Barat dan dua desa di Kecamatan Peureulak dan kecamatan Pante Bidari.

Asyadi  berharap, pihak kecamatan segera menginformasi ke petugas di Posko Bencana di Pusat Perkantoran Pemkab Aceh Timur, apalagi jika butuh evakuasi yang terjebak banjir. “Kita sudah siapkan berbagai kebutuhan, baik bantuan ataupun peralatan di Pusdalops, bahkan sebagian kita siagakan di kecamatan baik di wilayah barat ataupun timur,”  pungkas  Ashadi. (Hasan Basri Maken).

Artikel ini telah dibaca 18 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Wali Kota Langsa Lepas Keberangkatan 45 Kafilah MTQ

30 Oktober 2025 - 15:00 WIB

Staf Ahli Kemenag RI Isi Kuliah Umum di FEBI IAIN Langsa

29 Oktober 2025 - 21:23 WIB

Wujudkan Langsa Juara, Jeffry Sentana Launching Program 1.000 Hafizh

29 Oktober 2025 - 16:32 WIB

HUT ke-80, Brimob Aramiyah Baksos Anjangsana

28 Oktober 2025 - 00:26 WIB

Vivi Handayani Jabat Plt Kepala DP3ADalduk & KB Kota Langsa

27 Oktober 2025 - 14:31 WIB

Plt Kepala DP3ADalduk & KB Kota Langsa, Vivi Handayani, SKM, M. Kes.

Jelang Keberangkatan, Pemko Langsa Try Out Kafilah MTQ

24 Oktober 2025 - 23:40 WIB

Trending di Aceh