Wartanusa.id – Langsa | Laga persahabatan fun futsal antara Jurnalis Futsal Club Persatuan Wartawan Indonesia (JFC PWI) reborn melawan Bank Aceh Syariah (BAS) Langsa FC berakhir imbang (8-8).
Pertandingan digelar di Zona Futsal, Gampong Sungai Pauh, Kecamatan Langsa Barat, Selasa malam (09/01/2024) berlangsung 2 x 20 menit yang dipimpin wasit lisensi Asprov PSSI Aceh Rahmat Irmika.
Tim JFC PWI Reborn dipimpin kapten Putra Zulfirman sekaligus ketua PWI Langsa dan BAS Langsa dinahkodai kapten Pimpinan Cabang (Pimcab) BAS Langsa TM Andika Putra.
Tiga menit baru dimulai kick off babak pertama si kulit bundar berhasil membobol gawang JFC PWI Reborn yang dilesatkan Kapten BAS TM Andika Putra dengan skor (1-0).
JFC PWI Reborn baru berhasil menyamakan kedudukan lewat assist dari Ogek kepada Kapten Putra di menit ke 7. Pertandingan semakin memanas hingga peluit akhir babak pertama dengan ketertinggalan JFC PWI Reborn (5-4).
Setelah turun minum, di babak kedua hanya tercipta tujuh gol sampai dengan peluit panjang dengan hasil akhir (8-8) pertandingan berakhir imbang.
Kepala BAS Langsa, TM Andika Putra menyebutkan pertandingan persahabatan bersama insan pers merupakan ajang silaturahmi pembuka BAS Langsa di awal tahun dalam membangun kemitraan.
“Kami bersyukur bisa membangun kemitraan yang baik, dimana insan pers merupakan pilar dalam memberikan informasi atas capaian kemajuan BAS sampai dengan saat ini,” kata Andika.
Ditambahkan Andika, dengan olahraga bersama selain dapat menyehatkan tubuh juga dapat mempererat silaturahmi dalam membangun kemitraan yang baik antara BAS dan Insan Pers.
Sementara itu, Ketua PWI Langsa Putra Zulfirman menyambut baik kemitraan yang terbangun selama ini antara BAS dan PWI.
“PWI latihan futsal secara rutin setiap Selasa malam, beberapa waktu lalu juga kita sudah menjamu RSUD Langsa dan Pengadilan Negeri dan malam ini kita menjamu BAS Langsa dalam membangun silaturahmi, baik dalam pemberitaan maupun olahraga bersama,” pungkas Putra Zulfirman.
Sebelum laga dimulai, Pimpinan BAS Langsa TM Andika Putra memberikan jersey secara simbolis kepada JFC PWI Langsa yang langsung diseeahkan kepada Ketua PWI Langsa Putra Zulfirman.