Menu

Mode Gelap
Seorang Kakek di Langsa Lecehkan Sembilan Bocah Pekan Ini, Pagelaran Budaya Aceh Terpusat di Kota Langsa Proyek Jalan Alue Gadeng-Alue Punti di Kecamatan Birem Bayeun Mangkrak PPA Langsa Sosialisasi Penanganan KDRT Terdampar di Aceh, 230 Etnis Rohingya Butuh Tempat Penampungan

Headlines · 17 Sep 2016 19:32 WIB ·

Hasil Liga Eropa: Inter Milan Dipercundangi Hapoel di Giuseppe Meazza, Red Devil Terkapar di De Kuip!


 Hasil Liga Eropa: Inter Milan Dipercundangi Hapoel di Giuseppe Meazza, Red Devil Terkapar di De Kuip! Perbesar

feyenoord-v-manchester-united

Wartanusa.com – Manchester United gagal meraih poin kala bertandang ke markas Feyenoord, pada lanjutan Europa League (Liga Eropa) grup A, Jumat kemarin (16/9/2016). Bertandang ke Stadion De Kuip, tim asuhan Jose Mourinho ini harus mengakui keunggulan tuan rumah dengan skor tipis 1-0.

Tonny Vilhena (kiri) mencetak gol ke gawang Manchester United yang dikawal David de Gea (kanan). (16/9/2016).
Tonny Vilhena (kiri) mencetak gol ke gawang Manchester United yang dikawal David de Gea (kanan). (16/9/2016).

Jika dilihat dari statistik pertandingan, seperti yang dilansir livescore.com, tim tamu, Manchester United lebih menguasai jalannya pertandingan. Prosentase mencatat 54% untuk United dan 46% untuk tuan rumah, Feyenoord.

Namun hasil akhir berkata lain, meski tim tamu sedikit diunggulkan namun tuan rumah lah yang keluar sebagai pemenang dalam laga tersebut. Adalah Tonny Vilhena, gelandang serang berkewarganegaraan Belanda juga sering beroperasi di sisi kiri yang mencatat nama nya di papan skor pada menit ke-79. Pada akhirnya Gol pemain berusia 21 tahun tersebut, mengantarkan tim besutan pelatih Giovanni van Bronckhorst itu ke puncak klasmen sementara di grup A, setelah pada pertandingan lainnya di gruo yang sama, FC Zorya bermain imbang 1-1 dengan Fenerbahce.

Hasil mengejutkan juga terjadi di grup K, dimana tuan rumah InterMilan dipermalukan oleh wakil Israel Hapoel Beer Sheva dengan skor 0-2. Sementara di laga lainnya, Southampton berhasil menggebuk tamu nya Sparta Praha dengan skor 3-0.

ueafa europa league 2016/2017
ueafa europa league 2016/2017

Beralih ke grup B, dimana wakil Siprus, Apoel Nicosia berhasil mengalahkan tamunya wakil Kazakhstan, FC Astana dengan skor tipis 2-1. Sebenarnya Apoel sempat tertinggal 0-1 terlebih dahulu di babak pertama setelah Nemanja Maksimovic mencetak gol di menit ke-45.

Namun pada babak ke-dua, Apoel yang dibesut oleh pelatih asal Denmark, Thomas Christiansen, berhasil membalikan keadaan menjadi 2-1. Dua gol tim yang bermarkas di kota Nikosia ini di cetak oleh Vinisius di menit ke-74 dan Igor de Camargo di menit ke-87. Dengan hasil ini Apoel Nicosia sementara berada di puncak klasmen unggul selisih gol dari wakil Yunani, Olimpiakos, yang pada Jumat kemarin (16/9/2016) menang atas tuan rumah Young Boys 0-1 melalui gol pemain senior Esteban Cambiasso di menit-42’.

Berikut Hasil Lengkap Europa League (Liga Eropa), seperti yang dilansir uefa.com :

Grup A:

Feyenoord 1-0 Manchester United

FC Zorya 1-1 Fenerbahce

Grup B:

Apoel Nicosia 2-1 FC Astana

Young Boys 0-1 Olimpiakos

Grup C:

Anderlecht 3-1 FC Qabala

Mainz 1-1 Saint-Etienne

Grup D:

AZ Alkmar 1-1 Dundalk

Macabi TelAviv 3-4 Zenit St.Petersburg

Grup E:

Astra Giurgiu 2-3 Austria Wiena

Viktoria Plzen 1-1 AS Roma

Grup F:

Rapid Wiena 3-2 Genk

Sassuolo 3-0 Atlethic Bilbao

Grup G:

Panathinaikos 1-2 Ajax

Standard Liege 1-1 Celta Vigo

Grup H:

Braga 1-1 Gent

Konyaspor 0-1 Shaktar Donetsk

Grup I:

Salzburg 0-1 DC Krasnodar

Nice 0-1 Schalke

Grup J:

Qarabag FK 2-2 Slovan Liberec

PAOK Thessaloniki 0-0 Fiorentina

Grup K:

Inter Milan 0-2 Hapoel Beer Sheva

Southampton 3-0 Sparta Praha

Grup L:

Osmanlispor FK 2-0 Steaua Bucharest

Villareal 2-1 FC Zurich

Artikel ini telah dibaca 44 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Hendak Membunuh, Seorang Pria di Aceh Timur Dibekuk Polisi

18 April 2024 - 15:10 WIB

Blok PJKA Langsa Membara, Belasan Rumah Terbakar

7 April 2024 - 03:55 WIB

Gerebek Lokasi Prostitusi, WH Langsa Ciduk Tiga Wanita Satu Pria

5 April 2024 - 23:34 WIB

Terbukti Sebar Hoax, Anggota KIP Langsa Dipidana 20 Bulan Penjara

28 Maret 2024 - 23:05 WIB

Prostitusi Anak Bawah Umur Marak Di Kota Langsa

28 Maret 2024 - 00:38 WIB

Seorang Ayah di Aceh Timur Cabuli Anak Kandung Hingga Melahirkan, Kini Mendekam di Sel

21 Maret 2024 - 14:54 WIB

Trending di Aceh